Nah bagi Anda yang memiliki kepribadian introvert, jangan khawatir susah mendapatkan pekerjaan. Sebab ada banyak profesi yang bisa Anda tekuni. Pekerjaan apa sajakah itu? Yuk cari tahu dengan membaca artikel ini sampai tuntas.
1. Penulis Atau Editor
Sosok orang introvert cenderung memiliki pemikiran yang kreatif dalam menuangkan ide dan gagasan karena lebih suka bergelut dengan dunianya sendiri. Oleh sebab itu, menjadi seorang penulis ataupun editor merupakan salah satu pekerjaan yang cocok ditekuni oleh sosok orang introvert.
Melalui profesi sebagai penulis ini seorang introvert bisa bebas mengeksplorasi ide dan kreativitas untuk mengolah sebuah karya sampai tercetak dalam bentuk sebuah buku.
2. Pustakawan
Selain bisa berprofesi menjadi seorang penulis dan editor, sosok orang yang senang menyendiri juga cocok menekuni profesi sebagai seorang pustakawan. Suasana perpustakaan yang biasanya tenang dan dikelilingi dengan banyak buku bacaan yang beraneka ragam menjadikan profesi ini pun akan terasa menyenangkan bagi seorang yang introvert.
3. Konselor
Menjadi pendengar yang baik adalah salah satu kelebihan yang biasanya dimiliki oleh sosok orang yang introvert. Berkat hal ini juga menjadi seorang konselor atau terapis cocok dipilih sebagai profesi untuk orang yang introvert.Dengan kemampuan mendengar yang baik, sosok introvert juga dapat memperhatikan detail lingkungan sekitarnya. Inilah yang jadi poin penting yang dapat menunjang profesi Anda nantinya sebagai seorang konselor atau terapis.
4. Social Media Specialist
Social media specialist pun menjadi salah satu pekerjaan pilihan bagi sosok introvert. Anda bisa mengembangkan berbagai konten media sosial sesuai dengan ide kreatif yang dimiliki. Sebab tidak semua sosok introvert merupakan orang yang anti-sosial.
Meskipun cenderung lebih nyaman berkutat dengan dunia yang diciptakannya sendiri, orang yang introvert juga bisa merasa bebas dalam bersosialisasi di dunia maya. Nah, media sosial adalah salah satu tempat yang tepat bagi sosok introvert untuk bersosialisasi dan mencurahkan semua gagasan yang dimiliki.
5. Fotografer
Yang tidak kalah penting adalah seorang intorvert juga cenderung mempunyai ketertarikan terhadap dunia seni. Salah satu profesi yang cocok untuk sosok introvert yang berhubungan dengan seni adalah fotografer.
Melalui profesi ini Anda dapat dengan bebas mengekspresikan diri. Menariknya, seorang fotografer juga bisa bebas mengeksplorasi lingkungan yang ada di sekelilingnya.
Demikian beberapa pekerjaan yang cocok ditekuni oleh sosok orang introvert. Jadi, walaupun senang menyendiri atau sibuk dengan dunianya sendiri, sosok introvert juga memiliki peluang besar untuk menggeluti profesi yang bagus.