Cara Menghapus Cadangan WhatsApp Di Ponsel Android Dan Google Drive
Cadangan lokal yang dibuat oleh WhatsApp berguna ketika kamu telah menghapus WhatsApp dari ponsel, lalu menginstal ulang dengan nomor yang sama. Ini dapat mendeteksi cadangan lokal, dan jika namanya sama, maka kamu akan diminta untuk memulihkan dari cadangan lokal terlebih dahulu.
Namun, cara ini juga bisa berbahaya jika seseorang ada yang memiliki file-file cadangan tersebut, terutama jika terdapat file audio dan juga gambar pribadi.
Hapus Backup WhatsApp Di Ponsel Android
Perhatikan, bahwa semua riwayat obrolan kamu berada di tempat ini– /sdcard/WhatsApp/Databases/ Meskipun file tersebut tidak ada yang bisa membukanya selaian aplikasi WhatsApp, namun sebaiknya hapus file tersebut secara manual menggunakan file manager.1. Buka File Manager, lalu arahkan ke jalur folder yang ditunjukkan di atas.
2. Ketuk pada folder WhatsApp, maka daftar semua sub-folder WhatsApp akan muncul.
3. Ketuk dan tahan file Databases.
4. Lalu pilih Hapus.
Hapus Cadangan WhatsApp Di Google Drive
Cadangan online selalu bisa membantu, terutama ketika kamu mengganti perangkat ponsel. Namun, cadangan online WhatsApp ini tidak dienkripsi. Jika ada yang mendapatkan cadangan itu, maka mereka dapat mendekripsinya, dan semua pesan pribadi kamu akan bisa diakses oleh siapa saja.Bahkan obrolan kamu dan gambar pribadi dari WhatsApp, semuanya itu mungkin ada dalam file cadangan tersebut. Jadi, jika ada sesuatu yang sangat sensitif, dan kamu ingin semua catatan hilang, yang terbaik adalah dengan menghapusnya secara online.
- Buka Google Drive, lalu arahkan ke Cadangan. Tempat ini menampung semua cadangan dari ponsel kamu dan juga cadangan WhatsApp.
- Cari file cadangan WhatsApp yang biasanya terdapat dengan nama seperti "WhatsApp XXXXXXXX backup". Dalam hal ini, X adalah nomor telepon milik kamu.
- Ketuk dua kali lalu akan muncul opsi untuk mematikan cadangan atau menghapus cadangan.
- Silahkan pilih untuk menghapus.
Setelah kamu menghapus cadangan online dan menghapus semua informasi sensitif dari WhatsApp, ambil cadangan baru. Cara ini akan menimpa cadangan yang telah lama. Gunakan cadangan manual untuk keamanan.
Apakah kamu menghapus cadangan WhatsApp secara rutin dari waktu ke waktu? Jika ya, beritahu kami apa alasan kamu melakukan hal tersebut!