Dimana Windows Media Player Pada Windows 10?

Dimana Windows Media Player Pada Windows 10?

Windows Media Player tidak hanya memungkinkan kamu untuk menyimpan dan melihat file musik, gambar, atau video saja, namun juga dapat menyelaraskannya dengan perangkat portabel untuk dinikmati saat bepergian. Selain itu, kamu bisa berbagi konten dengan perangkat di rumah, semuanya dari satu tempat.

Sayangnya, hari ini banyak dari kita yang mulai lupa untuk program tersebut. Apakah Microsoft telah menghapus Windows Media Player? Tentu tidak! Windows Media Player masih hidup dan sehat di Windows 10. Inilah cara untuk menemukan Windows Media Player di Windows 10 Pro dan juga Windows 10 Home dengan cepat.

Windows Media Player Di Windows 10


Edisi Windows 10 Enterprise dan Windows 10 Pro LTSB (Long Term Service Branch) tidak terdapat program Windows Media Player (WMP), akan tetapi Windows 10 Pro dan Windows 10 Home disertai dengan program tersebut. Kamu bisa menemukan WMP dengan beberapa pilihan metode berikut:

1. Menemukan Shortcut Windows Media Player

2. Meluncurkan Windows Media Player melalui dialog Run

3. Menginstal Windows Media Player di Windows 10

Baca juga: Cara Agar Pemakaian Lampu LED Menjadi Lebih Awet

1] Menemukan Shortcut Windows Media Player


Dimana Windows Media Player Pada Windows 10?

Cara paling sederhana untuk menemukan Windows Media Player adalah dengan mengklik menu Start, lalu ketikkan Windows Media Player di kotak Pencarian dan pilih aplikasi tersebut.

Dimana Windows Media Player Pada Windows 10?

Jika kamu tidak menemukan Windows Media Player dalam daftar hasil pencarian, silahkan periksa apakah ada file dengan nama WMPlayer.exe yang terletak di bawah folder Windows Media Player dalam direktori folder Program Files.

2] Meluncurkan Windows Media Player


Jika kamu tidak menemukan file dengan nama WMPlayer.exe yang terletak di bawah folder Windows Media Player pada direktori folder Program Files, maka tekan tombol Windows + R pada keyboard untuk membuka dialog Run, lalu ketik perintah tersebut lalu tekan Enter:

C:\Program Files\Windows Media Player\wmplayer.exe

Jika hasil dari perintah tersebut muncul pesan yang mengatakan "Windows cannot find wmplayer.exe" maka, itu berarti paket Windows Media Player mungkin belum diinstal pada komputer atau laptop Windows 10 kamu. Untuk itu, kamu harus menginstal Windows Media Player.

Baca juga: Antivirus Gratis Yang Bagus Untuk Dipasang Di Windows 10

3] Menginstal Windows Media Player


Dimana Windows Media Player Pada Windows 10?

Untuk melanjutkan dengan metode ini, klik kanan pada Start, lalu pilih Control Panel > Programs > Programs & Features dan kemudian klik ‘Turn Windows Features On or Off’.

Apps and Features. Klik "Turn Windows features on or off". Klik ikon plus untuk meluaskan Media Features lalu ceklis kotak yang bertanda 'Windows Media Player', setelah itu klik OK.
Tanto Fajrin

"Allah Ta'aalaa lebih menyukai pelaku maksiat yang bertobat dibanding orang sholeh yang dirinya tidak pernah merasa salah." ─ UAH

Komentar yang Anda berikan dimoderasi. Jika sesuai dengan ketentuan, akan kami publikasikan.
Silahkan berikan komentar Anda yang relevan atau ajukan pertanyaan dengan bahasa santun dan baik, serta tidak menebar link aktif (spamming).

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama