Driver Nvidia 430.39 Menyebabkan Masalah CPU Usage Di Windows 10

Nvidia baru-baru ini telah merilis versi 430.39 driver grafis untuk Windows 10 dengan dukungan bagi May 2019 Update, peningkatan dan banyak perbaikan bug umum. Rilis baru untuk driver grafis Nvidia GeForce juga menambahkan dukungan untuk CPU baru, monitor kompatibel G-Sync baru dan banyak lagi lainnya.

Pembaruan tersebut disertai dengan peningkatan penting, beberapa pengguna melaporkan bahwa driver Nvidia 430.39 menyebabkan CPU usage yang tinggi dan penyebabnya adalah proses nvcontainer.

Driver Nvidia 430.39 Menyebabkan Masalah CPU Usage Di Windows 10

Pada sebuah komentar Reddit, beberapa pengguna telah mencatat bahwa wadah tampilan Nvidia (Display.NvContainer) secara konstan menggunakan CPU perangkat mereka.

“Nvidia display container LS sekarang terus-menerus memonopoli penggunaan CPU 10% bahkan saat idle tanpa ada yang berjalan. Dengan merestart sistem dapat menghilangkannya untuk sementara waktu tapi akhirnya kembali bermasalah lagi," kata seorang pengguna Reddit.

"Masalah yang sama persis juga terjadi disini, milik saya berjalan 15-20% dan terus-menerus menggunakan kipas CPU perangkat saya, akhirnya kembali menggunakan driver sebelumnya sampai NVIDIA memperbaiki masalah tersebut," yang lain menimpali percakapan tentang masalah ini.

Pengguna lain menulis bahwa NVContainer akan mulai mengkonsumsi sedikit CPU bahkan setelah sistem direstart. “Kamu akan melihat apakah dengan me-restart komputer dan menunggu sebentar NVcontainer akan mulai menggunakan 15-20% dari CPU dan memakan penggunaan daya. Bug yang sangat signifikan dalam rilis kali ini,” tulis pengguna.

Penggunaan CPU Sangat Tinggi


Untungnya, Nvidia telah mengakui adanya masalah ini dan perusahaan sedang memperbaiki. Dalam posting forum, karyawan Nvidia menyatakan bahwa perusahaan dapat mereproduksi bug tersebut dan sedang mempersiapkan perbaikan untuk mengatasi kesalahan / error yang terjadi.

"Terima kasih. Sekarang kami akan mereproduksi bug secara konsisten dan saat ini sedang menguji untuk solusi perbaikan,” tulis karyawan tersebut.

Driver Nvidia 430.39 Menyebabkan Masalah CPU Usage Di Windows 10

Hingga saat ini, Nvidia belum menerbitkan solusi apapun untuk mengatasi masalah tersebut. Tapi kamu masih dapat mengembalikan driver ke versi sebelumnya dari driver grafis ini dan tetap menggunakannya sampai Nvidia memperbaiki bug driver terbaru ini.
Tanto Fajrin

"Allah Ta'aalaa lebih menyukai pelaku maksiat yang bertobat dibanding orang sholeh yang dirinya tidak pernah merasa salah." ─ UAH

Komentar yang Anda berikan dimoderasi. Jika sesuai dengan ketentuan, akan kami publikasikan.
Silahkan berikan komentar Anda yang relevan atau ajukan pertanyaan dengan bahasa santun dan baik, serta tidak menebar link aktif (spamming).

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama