WhatsApp meluncurkan fitur Status baru beberapa waktu yang lalu dan semua orang sudah tahu sekarang. Pembaruan sisi-server menambahkan tab Status baru antara Obrolan dan Panggilan. Di bawah tab Status, orang dapat melihat pembaruan status teman-teman mereka dan memperbarui sendiri. Pembaruan status ini secara otomatis akan hilang setelah 24 jam.
Sejak Snapchat mendapatkan popularitasnya, aplikasi milik Facebook telah mendapatkan sedikit inspirasi dari aplikasi obrolan populer tersebut. Setelah menambahkan fitur serupa ke aplikasi Android Facebook, aplikasi Messenger pendampingnya, dan Instagram, pembaruan serupa ke WhatsApp mungkin tidak dapat dihindari.
Namun tidak semua orang menggunakan Snapchat, dan juga tidak semua orang adalah penggemar fitur 'Status' pada WhatsApp baru ini. Sebenarnya Anda dapat mematikan atau menonaktifkan fitur status WhatsApp, tapi akan ada beberapa masalah yang harus dihadapi.
Persyaratan
Karena pembaruan terdapat pada server-side update, maka satu-satunya orang yang dapat menonaktifkannya adalah sudah tentu orang-orang di WhatsApp.Mereka menggunakan variabel status_mode yang disimpan secara lokal untuk menentukan apakah akan mengaktifkan atau menonaktifkan fitur sampai WhatsApp versi 2.17.81.
Sebenarnya jika kamu tidak ingin mendapatkan masalah tentang status WhatsApp ini, kamu tidak perlu beralih untuk memperbarui aplikasi ke versi terbaru.
Namun jika sudah terlanjur memperbaruinya, dan Anda ingin menyingkirkan fitur Status, Anda harus menghapus WhatsApp versi terbaru dan menginstal WhatsApp versi 2.17.81 atau yang lebih lama dari versi tersebut.
Sebelum menghapus versi terbaru WhatsApp, Anda juga harus mengetahui bahwa satu-satunya metode yang akan digunakan dapat diterapkan jika perangkat Android Anda telah di-root.
Hal ini penting, karena file bernama com.whatsapp.preferences.xml harus dimodifikasi, dan file itu terletak di folder data root. Tentu saja, untuk mengakses file tesebut Anda juga membutuhkan file explorer yang mampu melakukan operasi root.
Setiap file explorer dengan kemampuan root, pasti dapat melakukan editor teks. Atau Anda juga dapat menggunakan aplikasi yang bernama Preferences Manager. Aplikasi ini juga akan membutuhkan hak akses root agar dapat berfungsi dengan benar.
Baca juga: Inilah 2 Cara Untuk Mematikan Suara Screenshot Pada Ponsel Android
Preferences Manager
Harga : Gratis
112,016 Downloads (20/11/2018)
DOWNLOAD DI GOOGLE PLAYSTORE
Cara Mematikan / Menonaktifkan Status WhatsApp
1. Buka Pengaturan > Aplikasi > WhatsApp, lalu tekan tombol Force Stop (Hentikan).
2. Kemudian gunakanlah file explorer favorit Anda, (atau menggunakan aplikasi yang Fajrinfo bagikan di atas) masuklah ke folder /data/data/com.whatsapp/shared_prefs/ lalu temukan file yang bernama com.whatsapp.preferences.xml.
3. Buka file tersebut menggunakan editor teks yang ada pada file explorer yang Anda pakai.
4. Jika Anda menggunakan Preferences Manager, cukup luncurkan aplikasi dan berikan izin untuk Superuser. Ketuk WhatsApp pada daftar aplikasi yang terpasang, dan Anda akan diarahkan ke com.whatsapp.preferences.xml secara otomatis.
5. Cari key status_mode dalam file. Maka Anda akan menemukan baris kode yang menyerupai kode di bawah ini.
<int name="status_mode" value="1"/>
6. Kemudian ubah nilainya dari 1 menjadi 0 sehingga kode sekarang terlihat seperti yang ditunjukkan di bawah ini.
<int name="status_mode" value="0"/>
7. Setelah itu simpan perubahan yang Anda buat dan keluar dari file. Pastikan Anda tidak menyentuh apapun di dalam file kecuali Anda tahu apa yang Anda lakukan.
8. Setelah file disimpan reboot / muat ulang ponsel, lalu jalankan WhatsApp dan Anda tidak akan melihat tab Status lagi.
Baca juga: Cara Mudah Memasang Root Sistem Pada Semua Ponsel Android
Tips dan trik cara mudah untuk mematikan atau menonaktifkan fitur status pada aplikasi WhatsApp ini bersumber dari forum xda. Jika kamu mengalami kesulitan ataupun masalah, jangan ragu untuk menyampaikannya pada kolom komentar di bawah artikel ini.